Pages

Sabtu, Desember 25

Bagaimana Menambah Berat Badan?

Tanya:
Saya cowok 27thn. Tinggi 164cm berat 43kg
Saya tergolong sangat kurus. Saya ingin sekali menambah berat badan saya secara alami tanpa obat2-obatan, teman saya pernah menyarankan untuk mengkonsumsi semacam obat Cina tapi saya tidak mau.
Mohon informasi dari dokter bagaimana pola makan yang sebenarnya (karena saya tergolong susah makan) Saya pernah juga disarankan untuk minum nutrisi berupa susu dengan berbagai rasa (chocolate, strawbery, vanilla)dengan harga yang lumayan mahal. apakah itu bisa membantu?
Mohon saran dokter. Terima kasih. Semoga dokter sekeluarga senantiasa diberiNya keberkahan dan keberlimpahan di dalam hidup.
Tedy
Jawab:
Terimakasih atas kepercayaannya kepada kami.
Berdasarkan data di atas, maka Body Mass Index (BMI) Anda adalah 15,9875. Hal ini tergolong under weight, bukan kurus. Perlu diketahui, BMI atau Indeks Massa Tubuh dapat dihitung dengan cara berat badan (dalam Kg) dibagi dengan kuadrat tinggi badan (dalam meter).
Nah, bila hasilnya:
BMI < dari 18 berarti under weight.
BMI < 18,5 berarti kurus (bila dibandingkan dengan tinggi badan)
BMI antara 18,6 hingga 24,9 berarti normal (healthy weight)
BMI antara 25 hingga 29,9 berarti overweight.
BMI 30 atau lebih berarti obesitas.
Sebenarnya gemuk kurusnya seseorang dipengaruhi oleh multifaktor, selain pola makan, pekerjaan, pernah sakit menahun, gaya hidup, stressor, pikiran atau mindset, ada juga dipengaruhi faktor genetika (keturunan). Sayang sekali Anda belum menyebutkan secara mendetail tentang latar belakang keluarga, pekerjaan, riwayat penyakit, dsb.
Saran kami:
1. Hindarilah membandingkan kondisi diri dengan orang lain. Galilah dan kembangkanlah potensi yang Anda miliki.
2. Bersyukurlah selalu kepada Tuhan. Ini memberikan energi positif dalam kehidupan Anda.
3. Hiduplah dengan santai, tenang, rileks, tidak perlu terburu-buru. Seimbangkanlah antara waktu untuk diri sendiri, keluarga, masyarakat, dan Tuhan. Luangkanlah waktu untuk berolahraga dan berderma.
4. Makanlah hanya bila merasa lapar dan berhentilah makan sebelum kenyang. Gambarannya, sepertiga perut itu untuk makanan, sepertiga untuk minuman, dan sepertiganya untuk udara. Nah, ini sebenarnya pola makan yang paling ideal.
5. Pola makan yang ideal meliputi 4 sehat 5 sempurna. Khusus buah, sebaiknya dikonsumsi sebelum makan, sebab akan membantu proses pencernaan makanan. Susu tidak perlu mahal, yang penting Anda teliti dahulu kandungan gizinya, lalu sesuaikanlah dengan kebutuhan Anda.
Demikian. Semoga bermanfaat.
Salam SEHAT dan SUKSES selalu!!!
dr. Dito Anurogo
Konsultan Kesehatan Netsains.com
Kolumnis di Suara Merdeka dan penulis buku kesehatan.

0 komentar:

Posting Komentar

 

© Street Art Copyright by welcome......!!!!!!!!!! | Template by Blogger Templates | Blog Trick at Blog-HowtoTricks